Hal yang Perlu di Persiapkan Sebelum Masuk Kuliah Animasi

Hal yang Perlu di Persiapkan Sebelum Masuk Kuliah Animasi
Kuliah animasi
Sering dikira hanya berkutat dengan pembelajaran menggambar, kuliah animasi ternyata tidak lebih mudah dari Jurusan Fisika. Tehniknya yang ribuan serta berbagai macam mata kuliah yang rumit turut mewarnai dalam proses belajar animasi. Tidak sedikit mahasiswa jurusan animasi yang stress akibat tugas atau mata kuliah yang rumit dari dosennya. Jurusan animasi memang dianggap sebagai jurusan populer, lantaran industri animasi saat ini memang sedang meningkat. 

Tapi di balik itu, ternyata untuk dapat lulus dan mendapatkan gelar lulusan kuliah animasi tidak semudah membalikkan telapak tangan. Agar kamu tidak kaget di awal masuk kuliah animasi, ada baiknya jika kamu memperhatikan dan mempersiapkan hal-hal berikut ini. Setidaknya kamu memiliki bekal untuk dilakukan sebelum mendapatkan tugas yang memusingkan dari dosen. Kenali Seluk Beluk Mata Kuliah Animasi Cara yang tepat agar mudah menghadapi kesulitan adalah dengan mengenal seluk beluk masalahnya. 

Kuliah animasi

Jika kamu sudah mendapatkan informasi mengenai kuliah animasi, sedikitnya kamu akan mudah menghadapi kesulitan yang sering dialami oleh mahasiswa jurusan animasi. Dalam jurusan animasi, kamu akan mempelajari tentang konsep gambar yang bergerak. Kamu dapat memulainya dengan mempelajari teknik dasar gambar, gaya, atau mempelajarinya dari produksi film dan televisi. 

Persiapkan Peralatan Yang Mendukung Untuk Kuliah Animasi Agar proses belajarmu lancar dan terus berkembang, ada baiknya sebelumnya kamu mempersiapkan peralatan yang dapat mendukung proses belajarmu. Dari peralatan gambar pada umumnya seperti pensil, penggaris, buku gambar, dan lain sebagainya, laptop atau PC yang memungkinkan untuk diinstal aplikasi, task pen, dan beberapa alat pendukung lainnya. 

Jika kamu belum bisa menyiapkan, bisa kamu mulai dengan menabung dengan mencari referensi tempat yang dipakai untuk belajar animasi. Niat Dan Tekad Yang Kuat Karena jurusan animasi termasuk jurusan yang sulit, kamu perlu membangun niat dan tekad yang kuat. Jika niatmu tidak begitu kuat untuk menyelesaikan kuliah animasi, bisa jadi kamu gagal di tengah jalan karena tidak kuat merasakan tekanannya. Berusahalah untuk enjoy menjalani agar tugas yang diberikan tidak membebani.
Share on Google Plus

About Rizky

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment