Begini Cara Memilih Wedding Ring Khusus Pria



Berlian masih menjadi barang yang selalu dikaitkan dengan wanita dan selalu dianggap suatu hal yang bersifat feminis di kalangan umum sehingga jarang ada pria yang memakai berlian sebab stigma tersebut. Sedangkan pria bisa saja mengenakan berlian dengan desain dan detail perhiasan yang sesuai dengan fisik seorang pria. Berlian pada pria juga bisa dikenakan khusus untuk dijadikan sebagai wedding ring.

Berlian sudah dikenakan oleh banyak pria baik sebagai aksesoris, lambang status, kekuasaan, atau bahkan hanya sekedar menunjukkannya sebagai lambang kebanggaan pada diri sendiri. Bahkan tidak bisa dipungkiri lagi bahwa sebagian besar cincin yang dikenakan pria juga memiliki unsur berlian didalamnya. Nah, bagi kamu yang ingin memilih cincin berlian pria untuk pernikahan, berikut beberapa hal yang bisa kamu perhatikan.



  1. Pilih Berlian Ilusion

Yang pertama kamu bisa memilih cincin dengan tipe illusion. Tipe cincin berlian ini memiliki berlian-berlian kecil yang kemudian dibentuk sehingga membentuk seakan-akan seperti berlian utuh. Cincin ini cocok sekali untuk kamu yang memiliki budget terbatas.

Apabila kamu tidak percaya bahwa berlian illusion lebih murah, kamu dapat membandingkan antara perhiasan berlian dengan bentuk utuh yang harganya bisa mencapai Rp 50 juta, sedangkan berlian Illusion hanya dijual seharga sekitar Rp 5 – Rp 8 juta.


  1. Memastikan Orisinalitas dan Kualitas

Ketika seseorang ingin membeli suatu barang, biasanya akan melakukan riset terlebih dahulu. Mulai dari harga hingga kualitas barang di toko mana yang sekiranya dapat dipercaya. Begitu juga berlian, sebelum kamu membelinya akan ada baiknya jika memastikan terlebih dahulu orisinalitas dan juga kualitasnya. Pilih sesuai dengan apa yang kamu inginkan.


  1. Pilih Bentuk Sederhana

Kemudian apabila kamu ingin membeli sebuah perhiasan berlian tanpa harus merasa malu dengan stigma yang mengatakan bahwa hanya perempuan yang mengenakan berlian maka ada baiknya kamu membeli berlian dengan model yang sederhana.


Jelas berbeda dengan pria yang menggunakan batu akik besar, bagi pria yang mengenakan cincin dengan batu berlian besar tentu akan sangat aneh rasanya karena cincin seperti itu biasanya hanya dikenakan oleh perempuan. Jadi, kamu memilih cincin dengan model yang sederhana sehingga kamu tidak merasa terlalu eminism.


  1. Pilih Tone Warna Pada Logam Cincin

Masing-masing orang memiliki warna favoritnya sendiri, ada yang lebih suka dengan warna-warna kalem, tapi ada juga yang sebaliknya. Begitu juga dengan cincin yang akan kamu kenakan, pasti akan lebih puas membelinya jika memiliki warna yang kamu sukai.

Pada dasarnya, bahan cincin terbuat dari logam perak dan emas, cincin juga biasanya hanya memiliki warna netral yang cocok untuk dipadukan dengan berbagai warna pakaian yang kamu kenakan. Selain itu kamu juga dapat memilih tone warna logam sesuai dengan mata berlian yang kamu beli.


Cincin dengan tone logam warna emas tentunya akan cocok dengan berlian merah, hitam, dan coklat. Sedangkan tone logam cincin berwarna silver yang lebih netral daripada warna emas tentu akan cocok dengan berbagai warna berlian.


Demikian berbagai macam tips yang bisa kamu perhatikan sebelum memilih dan membeli cincin mempelai pria yang sesuai untuk mempelai pria sehingga akan terus berkesan sepanjang pernikahan dan seumur hidup. Namun, tetaplah berhati-hati dan teliti saat kamu akan memilih sebuah perhiasan terutama wedding ring couple yang akan kamu kenakan selama masa pernikahan.

Share on Google Plus

About Rizky

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment